Masih seputar drama minum air putih. Bunda pasti udah paham yah pentingnya air bagi kesehatan. Kalau komposisi air di tubuh anak kita terpenuhi, ia akan terhindar dari sembelit, infeksi saluran kemih, berat badan tubuh ideal dan sehat.

Bunda mana yang nggak mau anaknya seperti itu yah. Namun masalahnya bagaimana kalau anaknya ini nggak suka minum? Jangan bingung dulu, berikut beberapa cara yang bisa bunda lakukan agar anak gemar minum.

1. Mudah Dijangkau
Biasanya saya selalu meletakkan gelas beserta teko air di meja makan. Sehingga saat anak haus, dia akan mengambilnya sendiri. Tapi tahu sendiri kan anak-anak, sudah berjam-jam main lupa sama hausnya. Jadi biasanya setiap 15-20 menit sekali saya tetap menawarkannya minum, mau haus atau tidak, dia harus minum.

2. Buat Minum Air Jadi Menyenangkan
Usaha saya memang cukup besar untuk membuat anak jadi rajin minum. Saya ingat dia suka sekali minum kalau kita sedang makan di luar, mengapa? sepertinya karena pengaruh sedotannya. Untuk itu saya sekarang rajin membeli 1 pack sedotan untuknya saja. Cara ini cukup berhasil, minumnya jadi banyak karena usahanya lebih mudah, tinggal sedot. Bisa juga dengan memberikan air minum kemasan gelas, biasanya anak-anak juga suka.

3. Gunakan Tempat Minum Favoritnya
Kalau anak laki-laki biasanya tertarik dengan mobil, robot, dan superhero. Sementara anak perempuan suka sekali dengan hal yang berbau princess atau kartun lucu. Dari tokoh favoritnya itu, Bunda bisa memanfaatkannya untuk senang minum air putih. Beli botol minum yang gambarnya ia suka. Kalau bisa malah ajak dia untuk membantu bunda memilih mana tempat minum yang ia mau. Dengan tempat minum barunya ini dijamin anak rajin minum tanpa disuruh.

4. Cheating
Nah ini mungkin bagian yang anak saya tunggu. Kalau saya rasa anak saya masih saja kurang komposisi minumnya, saya mengakali dengan trik ini. Apa bu? yaah apalagi kalau bukan minum dingin. Anak saya suka sekali air dingin dan es. Kadang saya membuatkannya es-esan berisi air putih atau es batu. :D. Selain es batu kadang saya juga membuat es berisi sirup, susu, atau kacang hijau.

Jus buah, air kelapa, dan susu juga bisa menjadi alternatif minuman untuk anak. Semangat membuat anak gemar minum bunda.

1 COMMENT

LEAVE A REPLY