Korea Selatan terkenal dengan industri hiburannya, termasuk drama serial. Drama korea itu sendiri memiliki berbagai macam genre, tetapi tidak  bisa dipungkiri jika drama keluarga merupakan salah satu pilihan favorit para penggemar K-Drama. Oleh sebab itu, tidak heran jika banyak K-Drama bertema keluarga yang berhasil meraih rating tinggi. Dan yang pasti drama bertema keluarga dapat kita nikmati bersama keluarga disaat waktu luang tanpa takut akan adanya tayangan 18+, hehehe. 

Berikut beberapa Judul drama korea yang bisa ditonton bersama keluarga

  1. Reply 1988 (2015)

Reply 1988 bercerita tentang kehidupan sekelompok sahabat yang tinggal di sebuah gang kecil di Seoul. Meski dikenal sebagai drama persahabatan, drama ini juga dikenal dengan tema keluarga, dalam setiap episodenya selalu ada pelajaran yang dapat diambil. Drama ini menceritakan tentang kisah 5 orang yang bertetangga dan telah bersahabat dari kecil. Kita akan dibuat jatuh cinta oleh karakter-karakter mereka. Deok –Sun (Hyeri) yang ceria, satu-satunya perempuan di genk ini, keluguan Taek (Park Bo-Gum), gaya super cool Jung-Hwan (Ryu Jun-Yeoul), Sun Woo (Ko Gyung-Pyo) si murid teladan dan tingkah kocak Dong-Ryong (Lee Dong Hwi).

Menonton drama ini mungkin akan membuat kita bernostalgia. Pasalnya, sama seperti judulnya, drama ini memiliki latar waktu di tahun 1988. Menurut beberapa survey drama ini adalah salah satu drama korea terfavorit sepanjang masa.

2. Black Dog : Being a Teacher ( 2020)

Drama ini berkisah tentang dunia pendidikan korea yang memiliki pesan mendalam bagi para pendidik bahwa tugas seorang guru tidaklah ringan.

Sudah pasti kehidupan di SMA Daechi bukan hanya dari sisi guru saja, melainkan juga sisi murid yang berjuang meraih mimpinya dan ambisi orang tua. Menjadi Guru bukanlah tugas yang mudah, kita akan dihadapi oleh hal-hal yang kadang di luar ekspetasi. Begitu pun menjadi seorang Murid, tidaklah semudah perkiraan para guru dan orang tua. Drama ini bagus untuk ditonton para ibu dan Ayah di rumah.

3. Welcome to Waikiki (2018)

Kita akan dibuat terpingkal-pingkal oleh kisah 3 orang pria yang mengalami banyak kesialan dalam kehidupan sehari-harinya. Mereka adalah Kang Dong Goo (Kim Jung Hyun) yang bermimpi menjadi sutradara, Lee Joon Ki (Lee Yi Kung) yang ingin mengikuti jejak ayahnya menjadi aktor akan tetapi peran yang didapat selalu peran-peran kecil, dan Bong Doo Sik (Son Seung Won) yang bercita-cita menjadi seorang penulis skenario akan tetapi banyak hal yang tidak mudah untuknya.

Ketiga pria tersebut mengelola Guest House Waikiki di Itaewon. Selain kisah persahabatan mereka yang unik, drama komedi romants ini juga mengangkat isu susahnya menjadi ibu tunggal di usia muda hingga menjalin sahabat dengan mantan pacar. Hal itu tentunya menambah kekacauaan dan kekocakan di drama ini. Dijamin Anda tak mau melewatkannya begitu saja.

4. Sky Castle (2018)

Sky Castle Merupakan salah satu drama Korea tentang keluarga yang mampu ‘mengobrak-abrik’ emosi penonton. Sky Castle mengangkat isu persaingan dalam dunia pendidikan di Korea Selatan yang begitu ketat.

Tak hanya itu, drama ini juga memberi gambaran bahwa masih banyak orang tua yang kerap memaksakan kehendak dan melakukan berbagai cara agar anaknya bisa sekolah di tempat bergengsi. Pada kenyataannya memaksakan pendidikan, dan menjadikannya sebagai tolak ukur kebahagiaan ternyata tidak terbukti.

Di K-drama ini Bunda bisa belajar bahwa anak memiliki keinginan dan cita-cita sendiri. Tuhan menitipkan Anak bukan untuk kita ‘miliki’ karena memaksakan kehendak pada anak justru akan membawa dampak yang buruk pada anak tersebut.

Baca Juga : 6 Alasan Kenapa Drama Korea Disukai Ibu-Ibu Muda

5. My Father Is Strange ( 2017)

Drama ini menceritakan sebuah keluarga yang tinggal di pinggiran wilayah Seoul. Mereka adalah Byun Han Soo dan istrinya, tiga anak perempuan dan satu anak laki-laki. Keempat anak mereka memiliki karakter dan keunikan tersendiri. Keluarga tersebut tinggal bersama-sama di sebuah gedung sewa yang lumayan kecil dan sederhana. Gedung sewa tersebut memiliki 3 lantai. Lantai pertama adalah restoran yang dikelola Byun Han Soo yang bernama Camilan Ayah. Hingga sampai suatu hari seorang selebriti muda datang, dan mengaku anak dari keluarga tersebut. Dari serial drama ini, kita juga akan menyadari setiap keluarga pasti memiliki rahasia.

Jika penasaran dengan kisah selanjutkan Bunda bisa Nonton sendiri yah.

6. Dear My Friends (2016)

Drama yang satu ini akan membuat hatimu jadi hangat. Dear My Friends cocok banget ditonton saat kumpul keluarga karena akan membuatmu kangen sama kakek-nenek. Kamu juga akan diajak memahami bagaimana perasaan para orang tua kita.

Dear My Friends bercerita tentang pertemanan dan kehidupan sehari-hari sejumlah orang tua yang sudah berada di akhir hidupnya. Mereka merayakan pertemanan mereka dan menghabiskan waktu bersama. Konsep cerita yang unik dan berbeda dari K-drama lainnya sungguh sayang jika dilewatkan.

So, Jika Bunda ingin me time di rumah, menonton adalah salah satu pilihan yang  mudah dan menarik. Kerjakan tugas-tugas utama dulu yah Bun baru bersenang-senang kemudian 🙂 dan jangan lupa siapkan cemilan untuk teman menonton.

*Penulis : Dina Amelia

*Editor: Lisa

4 COMMENTS

LEAVE A REPLY